CROSSCOL

ISI CROSSCOL

SURYAONE multi solutions

Belajar berUsaha apa saja yang penting BERMANFAAT dan HALAL

SURYA bengkel komputer

Servis komputer/laptop dan Instalasi Jaringan. CP : 08572 555 2740

Mayta collection

Lapak SANDANGAN

DELAPAN solutions

Solusi desain dan cetak

berkualitas dan harga terjangkau

Bu Wiyarti Catering

Melayani pemesanan :

Nasi Tumpeng, Nasi Box, Arem-arem, Kue basah/kering, dll.

FAJAR - Furniture and Building Solutions

Melayani jasa :

Pembangunan/Renovasi Rumah, pembuatan furniture kayu, las listrik.

Monday, August 8, 2022

Fungsi dan Manfaat VLAN

Fungsi Virtual Local Area Network (VLAN) pada jaringan komputer adalah untuk memberikan metode pada jaringan yang dapat membagi jaringan fisik menjadi beberapa domain siaran. Domain broadcast ini biasanya merupakan batas dari subnet IP. Setiap subnet mask mempunyai VLAN.

VLAN selain mempunyai fungsi dalam jaringan komputer, VLAN juga memiliki banyak manfaat di dalam dunia jaringan komputer. Berikut ini beberapa manfaat VLAN:



1. Keamanan

Kelompok yang mempunyai data sensitif dipisahkan dari sisa jaringan untuk mengurangi kemungkinan pelanggaran informasi atau data rahasia. VLAN dapat membatasi pengguna yang dapat mengakses suatu data atau informasi, sehingga VLAN bisa mengurangi kemungkinan terjadinya penyalahgunaan terhadapa hak akses.

2. Pengurangan biaya

Dalam jaringan yang menggunakan VLAN, Anda dapat membuat jaringan yang private walaupun Anda tidak sedang berada di dekat jaringan utama Anda. Hal tersebut tentunya dapat meminimalkan biaya yang dibutuhkan untuk menarik kabel LAN ke lokasi baru.

3. Kinerja yang lebih baik

VLAN mampu membagi layer datar 2 jaringan menjadi beberapa kelompok kerja logis (broadcast domain) untuk mengurangi lalu lintas yang tidak perlu pada jaringan dan membuat kinerja menjadi lebih meningkatkan.

4. Mengecilkan broadcast domain

VLAN dapat membagi jaringan sehingga dapat mengurangi jumlah perangkat dalam domain broadcast. Seperti yang ditunjukkan pada gambar dibawah ini, ada enam komputer di jaringan ini, tetapi ada tiga domain broadcast: Fakultas, Mahasiswa, dan Guest.

5. Peningkatan efisiensi staf TI

Setiap kali komputer akan berpindah tempat, biasanya komputer tersebut harus diatur ulang supaya dapat berkomunikasi dengan jaringan dimana komputer itu dipindahkan. Hal tersebut membuat komputer itu tidak bisa langsung digunakan setelah dipindahkan.

Nah, dengan menggunakan jaringan VLAN, Anda dapat meminimalkan atau bahkan menghapus langkah ini karena pada dasarnya komputer tersebut akan tetap berada di dalam jaringan yang sama. Sehingga dapat meningkatakan efisiendi dari kinerja staf TI

6. Proyek dan aplikasi manajemen sederhana

VLAN pengguna agregat dan perangkat jaringan agar mendukung bisnis ataupun persyaratan geografis. VLAN mempunyai fungsi yang terpisah sehingga membuat pengelolaan sebuah proyek atau bekerja dengan aplikasi khusus lebih mudah. Contoh aplikasi tersebut adalah platform pengembangan e-learning untuk universitas.

Contoh VLAN

contoh VLAN adalah

Ada beberapa tipe VLAN dalam mengkonfigurasinya. Berikut ini beberapa tipe VLAn tersebut:

a. Static VLAN – port switch dikonfigurasi secara manual.
SwUtama#config Terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CTRL/Z.
Sw02(config)#VLAN 10
Sw02(config-vlan)#name VLAN_Mahasiswa
Sw02(config-vlan)#exit
Sw02(config)#Interface fastEthernet 0/2
Sw02(config-if)#switchport mode access
Sw02(config-if)#switchport access VLAN 10

b. Dynamic VLAN
Mode ini digunakan secara luas di jaringan skala besar. Keanggotaan port Dynamic VLAN  dibuat dengan menggunakan server khusus yang disebut VLAN Membership Policy Server (VMPS). Dengan menggunakan VMPS, kita dapat menandai port switch dengan VLAN secara dinamis berdasar pada MAC Address sumber yang terhubung dengan port.

c. Voice VLAN – port dikonfigurasi dalam mode voice sehingga dapat mendukung IP phone  yang terhubung.
Sw02(config)#VLAN 120
Sw02(config-vlan)#name VLAN_Voice
Sw02(config-vlan)#exit
Sw02(config)#Interface fastEthernet 0/3
Sw02(config-if)#switchport voice VLAN 120

Contoh Jenis Bisnis bidang TJKT

 


  1. Bisnis Teknologi Web Development

Website adalah salah satu contoh produk yang saat ini sudah menjadi salah satu hal yang wajib dimiliki oleh sebuah lembaga bisnis. Sebab, sekarang adalah eranya informasi, keterbukaan, dan kemudahan dalam komunikasi. Ada banyak manfaat memiliki website untuk sebuah bisnis, diantaranya meningkatkan kredibilitas, memperkenalkan profil, media promosi, media komunikasi, dan lain sebagainya. Maka dari itu, peluang untuk membuat usaha web developer saat ini sangat tepat, banyak orang yang membutuhkan mulai dari kelas pribadi, kelas bisnis, hingga kelas korporat.

  1. Bisnis Teknologi Startup Produk IT

Startup adalah istilah bagi seseorang yang baru merintis bisnis dalam bidang teknologi atau digital. Untuk cara dan tips merintis bisnis startup, kita bisa membacanya disini. Untuk membangun sebuah startup, Kita hanya membutuhkan konsep yang matang saja. Jika kita tidak bisa masalah pemrograman, desain, konten marketing, strategi pemasaran, dan SEO, kita bisa melemparkan ke orang lain yang lebih berpengalaman. Tetapi jika kita mampu, kita bisa melakukannya sendiri, kemampuan utama yang harus dimiliki sebelum membuat startup yaitu pengelolaan sumber daya manusia. Contoh bisnis teknologi produk IT seperti Facebook, dulunya hanyalah sebuah starup kecil, kini sudah menjelma menjadi salah satu raksasa di dunia dan digunakan oleh banyak orang.

  1. Bisnis Jasa Desain Grafis

Jasa desain grafis juga memiliki peluang yang besar. Tidak semua orang bisa melakukan desain walaupun sudah mempunyai aplikasinya. Harga jual untuk sebuah desain juga cukup besar tergantung skill dari desainernya. Tips agar sering mendapat klien, kita harus memiliki banyak portofolio, tujuannya agar klien mengetahui hasil desain yang pernah kita buat dan lebih mudah menawarkan harga kepada klien. kita bisa mencari klien di beberapa website freelance terkenal untuk menawarkan jasa yang berhubungan dengan bisnis teknologi.

  1. Jasa Penulis Artikel

Menjadi jasa penulis artikel juga bisa membuat kita menjadi seorang pebisnis yang bisa memuaskan konsumen yang suka membaca artikel, apalagi artikel yang dimuat adalah artikel terkini dan bisa menghibur para konsumen. Pekerjaan menulis ini merupakan salah satu dari ide peluang bisnis teknologi di bidang IT paling mudah dilakukan. Apalagi jika kita memahami masalah SEO, maka nilai artikel kita akan dihargai lebih. Kita bisa menawarkan keahlian menulis kita di forum-forum atau bergabung dengan perusahaan penulis konten.

  1. Bisnis SEO Konsultan

SEO atau Search Engine Optimization adalah salah satu cara bagaimana menaikan website Kita berada di halaman pertama pencarian Google sehingga banyak pengunjung yang datang pada website Kita. Ilmu SEO ini masih jarang yang menguasainya, masih terbuka lebar peluang untuk membuat usaha atau bisnis teknologi di bidang SEO ini. Apalagi biaya dari jasa SEO ini tergolong mahal, terutama pada website yang memiliki persaingan berat.

  1. Bisnis Teknologi Produk IT Aplikasi Mobile

Perkembangan aplikasi mobile dari tahun ke tahun mengalami pertumbuhan yang cukup tinggi, dari tahun ke tahun perkembangannya sangat signifikan, apalagi ditambah dengan maraknya smartphone yang membuat aplikasi mobile menjadi salah satu contoh produk IT yang sangat menggiurkan. Aplikasi mobile yang paling banyak di-download menurut data di urutan pertama adalah kategori Games (21,69%), urutan kedua kategori Education and Reference (14,6%), urutan ketiga kategori Business and Productifity (13,90%). Dari data tersebut menyebutkan bahwa bisnis teknologi di bidang aplikasi games adalah yang paling laku dan diminati saat ini, sehingga ini menjadi peluang yang bisa kita manfaatkan untuk memulai usaha di bidang IT yang tepat.


Contoh Produk IT: Software

Jika aplikasi lebih cenderung ke mobile/smartphone, maka untuk software ini cenderung ke perangkat komputer. Software adalah perangkat lunak yang isinya dari bahasa pemrograman tertentu yang memiliki kesatuan dan memiliki nilai dan tujuan tertentu. Jika memiliki kemampuan coding yang baik, maka mendirikan usaha bisnis teknologi software house developer adalah pilihan yang tepat. Selain pasarnya masih luas, harga setiap software yang dijual biasanya memiliki harga yang mahal, sehingga masih sangat prospek untuk kedepannya.

Merencanakan Kebutuhan Pelanggan Bidang TJKT



Merencanakan Kebutuhan Pelanggan Bidang Teknik Jaringan Komputer Dan Telekomunikasi

Perencanaan Bisnis merupakan sebuah dokumen atau pernyataan tertulis yang berisi gambaran bisnis, strategi bisnis, produk atau layanan di masa mendatang, dengan tujuan untuk mencapai Visi dan Misi dari Bisnis tersebut.


Manfaat dan Tujuan Perencanaan Bisnis

Manfaat :

  • Dapat menyiapkan konsep bisnis, yang terdiri dari struktur, produk, layanan bisnis tersebut, sehingga dengan merencanakan bisnis dapat membuat bisnis kita semakin baik.
  • Dapat menganalisa Pasar, maksudnya ialah menganalisa apa yang dibutuhkan masyarakat atau pelanggan pada saat ini.
  • Dengan perencanaan bisnis kita dapat menyiapkan modal, atau mendapatkan investasi sesuai dengan kebutuhan keuangan dari bisnis tersebut.

Tujuan :

  • Menetapkan Fokus pada Bisnis.
  • Dapat memanfaatkan peluang potensial dan meminimalkan resiko.
  • Mendapatkan Pendanaan Modal.

 

Komponen Perencanaan Bisnis

Komponen yang termasuk dalam Perencanaan Bisnis adalah :

  • Ringkasan bisnis plan
  • Deskripsi bisnis
  • Deskripsi produk atau layanan
  • Pernyataan misi
  • Kepemimpinan
  • Analisis Pasar
  • Analisis SWOT (kekuatan, kelemahan, peluang, kekuatan)
  • Rencana pemasaran
  • Proyeksi keuangan
  • Analisis arus kas
  • Staffing
  • Operasi

 

 

Analisa Kebutuhan Pelanggan

Pelanggan merupakan seorang individu atau sekelompok orang yang menjadi pembeli sebuah produk yang telah dibuat dan dipasarkan / dijual oleh perusahaan, dan biasanya pelanggan tidak hanya membeli satu kali, namun berkali-kali.

Analisa merupakan kegiatan untuk mengamati sesuatu untuk mendapatkan sebuah hasil yang penting atau dengan tujuan untuk memecahkan suatu permasalahan.

 

Analisa kebutuhan pelanggan digunakan untuk mengetahui kebutuhan atau prilaku konsumen atau pelanggan yaitu tepat pada hal yang dibutuhkannya. Analisa Kebutuhan Pelanggan diharapkan dapat mengetahui kebutuhan konsumen atau pelanggan, dan kita sebagai pebisnis dapat mengambil langkah yang tepat dalam memenuhi kebutuhan konsumen, seperti memproduksi sesuatu yang saat ini dibutuhkan oleh konsumen ataupun market.

 

Alasan Menganalisa Kebutuhan Pelanggan

  • Menentukan ataupun menciptakan produk maupun jasa yang sesuai.
  • Mendapatkan sebuah motivasi, untuk memproduksi barang ataupun jasa.
  • Meningkatkan kualitas barang atau jasa yang kita siapkan untuk pelanggan ataupun konsumen,
  • Menyusun strategi untuk market atau pasar yang digunakan untuk berbisnis.

Manfaat Analisa Kebutuhan Pelanggan

  • Pebisnis dapat menciptakan Produk yang sesuai atau jasa, yang pastinya berkualitas. Karena sudah mengetahui kebutuhan pelanggan ataupun konsumen yang sudah di analisanya.
  • Pebisnis mendapatkan semangat untuk berbisnis dan menjadi pebisnis yang berkualitas.
  • Pebisnis dapat mengembangkan bisnis yang dijalani nya, apabila masyarakat banyak yang membeli atau menggunakan jasa yang disediakan oleh pebisnis.
  • Pebisnis dapat menentukan target market yang akan dituju.
  • Pebisnis dapat meningkatkan kualitas dan mengoptimalkan Produk atau Jasa yang disiapkannya.

Apa itu Infrastruktur Jaringan ?



Infrastruktur jaringan merupakan sebuah kumpulan sistem komputer yang saling berhubungan, dihubungkan oleh berbagai macam bagian dari sebuah arsitektur telekomunikasi.

Suatu infrastruktur jaringan adalah sekumpulan komponen-komponen fisikal dan logical yang memberikan pondasi konektifitas, keamanan, routing, manajemen, access, dan berbagai macam fitur integral jaringan. Misalkan jika jaringan kita terhubung Internet, maka kita akan lebih banyak memakai protocol TCP/IP suite yang merupakan protocol paling banyak dipakai pada jaringan. Infrastruktur jaringan terdiri dari perpaduan banyak teknologi dan system.

Sebagai administrator jaringan anda harus mumpuni dalam menguasai teknologi-teknologi terkait agar nantinya infrastruktur jaringan anda bisa dipelihara dengan mudah, di support dengan baik, dan memudahkan dalam troubleshooting jika terjadi suatu masalah baik itu berupa masalah kecil sampai ambruknya system jaringan anda secara global.

Infrastruktur Fisik

Suatu infrastruktur fisik, maka akan banyak berhubungan dengan komponen fisik suatu jaringan (tentunya sesuai dengan design jaringan yang anda buat) seperti:

  • Yang berhubungan dengan masalah perkabelan jaringan, yaitu kabel jaringan yang sesuai dengan topology jaringan yang anda pakai. Misal jika dalam jaringan anda memakai backbone Gigabit Ethernet maka sudah seharusnya anda memakai kabel CAT5e yang bisa mendukung speed Gigabit.
  • Semua piranti jaringan seperti :
    • router yang memungkinkan komunikasi antar jaringan local yang berbeda segmen,
    • switches, bridges, yang memungkinkan hosts terhubung ke jaringan
    • Servers yang meliputi seperti server data file, Exchange server, DHCP server untuk layanan IP address, DNS server dan lain-2, dan juga hosts .
  • Infrastruktur fisik bisa termasuk didalamnya technology Ethernet dan standard wireless 802.11a/b/g/n, jaringan telpon umum (PSTN), Asynchronous Transfer Mode (ATM), dan semua metoda komunikasi dan jaringan fisik nya.

Infrastruktur Logical 
Infrastrucktur logical dari suatu jaringan komputer bisa merupakan komposisi dari banyak elemen-elemen software yang menghubungkan, memanage, dan mengamankan hosts pada jaringan. Infrastruktur logical ini memungkinkan terjadinya komunikasi antar komputer melewati jaringan fisik yang sesuai dengan topologi jaringan. Sebagai contoh dari infrastruktur logical ini adalah komponen-2 seperti :

  1. Domain Name System (DNS), yang merupakan system untuk memberikan resolusi name dari permintaan resolusi name dari clients.
  2. Directory services, yang merupakan layanan directory untuk meng-authentikasi dan authorisasi user untuk masuk dan menggunakan resources jaringan.
  3. protocol-protocol jaringan seperti protocol TCP/IP, protocol jaringan yang sangat popular dan paling banyak dipakai sebagai protocol jaringan dari berbagai platform jaringan baik berplatform windows, Linux, Unix dan lainnya.
  4. System keamanan jaringan seperti:
    • Windows System Update Services.
    • System keamanan terhadap virus.
    • System keamanan terhadap segala macam ancaman terhadap jaringan anda yang juga terkait dengan infrastruktur fisik anda seperti firewall, pemakaian IPSec pada koneksi remote VPN dan lainnya.
    • Segala macam policy dan guidelines dari corporate tentang pemakaian resource jaringan. Misal policy tentang pemakaian email dalam company yang tidak (mengurangi) untuk pemakaian pribadi seperti mailing list yang bisa memungkinkan banyak email spam dalam system exchange anda.
    • Software client penghubung ke server, dan lain-lain.
Setelah terbentuknya jaringan infrastruktur logical ini anda sebagai administrator perlu mempunyai pengetahuan untuk bisa memahami segala aspek teknologi yang terlibat didalamnya. Seperti anda harus bisa membuat design IP address untuk bisa dimplementasikan berdasarkan jaringan fisik yang ada, bagaimana anda akan memberikan IP address sebagai identitas masing-masing host pada jaringan, dan juga harus bisa melakukan troubleshooting kalau terjadi permasalahan jaringan yang berhubungan dengan konektivitas, addressing, access, security maupun masalah name resolution.


Administrasi Infrastruktur Jaringan (AIJ)?

Administrasi Infrastruktur Jaringan adalah tugas administrator jaringan yang mengelola jaringan komputer pada skala kecil dan besar. Administrasi jaringan dilakukan oleh administrator.

 

Sumber :
Buku Administrasi Infrastruktur Jaringan SMK

Proses Bisnis di Bidang TJKT



TUJUAN PEMBELAJARAN

Proses Bisnis di Bidang TJKT

Peserta Didik diharapkan Mampu:

  1. Memahami Proses Bisnis pada Bidang Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi
  2. Merencanakan Kebutuhan Bisnis kepada konsumen atau pelanggan Bidang Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi.
  3. Menganalisis Strategi Implementasi (Instalasi dan Konfigurasi Kepuasaan Pelanggan)

 

MATERI PEMBELAJARAN

A. Proses Bisnis pada Bidang Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi

Proses bisnis adalah sekumpulan aktifitas yang memang dirancang untuk menyelesaikan tujuan tertentu dalam sebuah organisasi seperti pelanggan dan pasar karakteristik nya seperti : memiliki tujuan, memiliki input tertentu, memiliki output, menggunakan sumber daya, memiliki sejumlah aktifitas yang dilakukan dalam suatu urutan, dapat mempengaruhi lebih dari satu unit organisasional, menciptakan suatu nilai untuk konsumen.

Teknologi informasi menyediakan alat dan kemampuan untuk merespon tekanan-tekanan dari berbagai kebutuhan bisnis dalam bidang Teknologi Informasi. Bisnis menghadapi tekanan untuk menghasilkan lebih banyak dengan sumber daya yang lebih modern.

Komputer sendiri memiliki beberapa bagian yang berbeda, contoh sebagai berikut

  1. Hardware adalah komponen penting yang digunakan untuk bisa memasukan segala bentuk data kemudian disusun menjadi sebuah informasi, semua itu dapat dilakukan melalui input device dan output device.
    Hardware pun memiliki beberapa komponen, contohnya :
    a. CPU
    b. Memory
    c. Media Penyimpanan
  2. Software adalah program yang mengendalikan operasi dari hardware komputer untuk melakukan proses pengubahan data menjadi informasi.
    Komponen yang ada dalam teknologi informasi :
    a. Data
    Data adalah fakta mentah yang tidak terorganisasi.
    b. Informasi
    Informasi adalah data yang terorganisir memiliki makna.
    c. System
    System adalah komponen–komponen yang berinteraksi untuk mencapai tujuan bersama
    d. Komputer
    Komputer adalah peralatan elektronik yang beroperasi dibawah instruksi yang terkontrol dan tersimpan pada memory alat tersebut.

 

Ada banyak sekali proses bisnis dalam dalam bidang Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi, hal ini bertujuan untuk lebih mengembangkan kemampuan di bidang Teknologi Informasi baik oleh perusahaan ataupun perseorangan. Berikut adalah beberapa alasan proses bisnis di bidang Teknik jaringan komputer dan telekomunikasi.

  1. Mempermudah Cara Komunikasi
    Contohnya adalah penggunaan email sebagai sarana utama berkomunikasi antara satu orang dengan yang lainnya. Email adalah salah satu pendorong awal Internet, Penggunaannya sangat mudah dan relatif jauh lebih murah jika dibandingkan dengan faksimile untuk berkomunikasi. Selama bertahun-tahun, sejumlah alat komunikasi lainnya juga berkembang, yang memungkinkan seseorang untuk saling berkomunikasi dengan menggunakan sistem chat (chatting), alat pertemuan online dengan sistem konferensi video seperti webinar, Voice over internet protocol (VOIP) dan masih banyak lagi lainnya.Memberikan Pengetahuan dan Sumber Informasi
  2. Melalui internet, kita hanya membutuhkan satu klik dan semua informasi sudah tersedia di depan mata kita. Semakin banyak pengetahuan yang kita peroleh mengenai bisnis, maka semakin berkembang pula bisnis yang sedang kita kelola. Selain itu kita dapat dengan mudah untuk mencari informasi yang berkaitan dengan kompetitor kita
  3. Manajemen Data
    Sebagian besar perusahaan menyimpan versi digital dari dokumen pada server dan perangkat penyimpanan atau yang disebut dengan database. Dokumen-dokumen ini menjadi langsung tersedia bagi semua orang di perusahaan, terlepas dari lokasi geografis mereka. Perusahaan yang mampu menyimpan dan memelihara sejumlah besar data historis secara ekonomis, dan karyawan dapat mengakses langsung dokumen yang mereka butuhkan.
  4. Sistem Informasi Manajemen
    Sistem Informasi Manajemen (SIM) memungkinkan perusahaan untuk melacak data penjualan, biaya dan tingkat produktivitas. Informasi ini dapat digunakan untuk melacak profitabilitas dari waktu ke waktu, memaksimalkan laba atas investasi dan mengidentifikasi bidang yang perlu perbaikan. Manajer dapat melacak penjualan setiap hari, yang memungkinkan mereka untuk segera bereaksi terhadap angka yang lebih rendah dari perkiraan dengan meningkatkan produktivitas karyawan atau mengurangi biaya item.
  5. Customer Relationship Management
    Perusahaan menggunakan TI untuk memperbaiki cara mereka merancang dan mengelola hubungan terhadap pelanggan. Customer Relationship Management (CRM) adalah sebuah sistem yang dapat menangkap setiap interaksi perusahaan terhadap para pelanggan, sehingga terdapat data kronologis pelanggan jika sewaktu-waktu dibutuhkankarena data record. Salah satu contohnya pelanggan menghubungi call center karena mendapatkan masalah, mengenai informasi pengiriman barang yang ia pesan.
  6. Aktivitas Bisnis Selama 24 jam
    Dengan adanya perkembangan teknologi informasi sangat membantu para pelaku bisnis untuk melakukan aktivitas jual beli selama 24 jam, tidak seperti toko
    offline yang segala aktivitasnya sangat dibatasi oleh ruang dan waktu.
    Pelaku bisnis dapat membuat Toko Online sendiri, membuat Online Shop di marketplace dan sosial media, dan lain sebagainya yang memanfaatkan Teknologi Informasi.

 

Sumber :

Buku Dasar-Dasar Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi SMK Kelas X