CROSSCOL

ISI CROSSCOL

Thursday, November 12, 2020

STRUKTUR KONTROL PERCABANGAN



Membuat program juga tidak akan terlepas dari membuat sebuah pilihan dalam menjalankan perintah sesuai dengan syarat tertentu. Pembuat program dapat menggunakan struktur ini untuk membuat sebuah program dengan beberapa pilihan keputusan yang disesuaikan dengan syarat atau kondisi yang dikehendaki.

Sebagai contoh, saat kita akan membuat sebuah perangkat dengan beberapa tombol yang dapat digunakan untuk menyalakan lampu tertentu sesuai dengan tombol yang dipilih menggunakan salah satu board yang banyak beredar di pasaran, maka kita dapat menggunakan struktur percabangan ini.
Dalam kondisi di atas, kita dapat menggunakan fungsi If-Else atau Switch Case dalam bahasa pemrograman C untuk board Arduino. Sebagai contoh berikut ini contoh struktur percabangan dengan menggunakan fungsi If-Else untuk kasus yang telah disebutkan
Dengan baris-baris kode di atas maka lampu 1 akan menyala saat tombol 1 ditekan, dalam kode tersebut digitalRead(tombol1) == 1, dan lampu 2 akan mati. Dan sebaliknya, jika tombol 2 ditekan, maka lampu 1 akan mati dan lampu 2 akan menyala. Akan tetapi jika kedua tombol tidak ditekan, maka kedua lampu akan mati.


Sumber : https://belajar-contoh-cara.blogspot.com/2017/12/mengenal-dasar-dasar-pemrograman-dan.html

0 komentar:

Post a Comment